1978 Honda CBX, 1047cc 6 Silinder Mahakarya Soichiro Honda

cbxmain.jpeg

Hollistaa *ehh Holaaa, , , Bertemu lagi di akhir pekan yang mudah-mudahan diberkahi Tuhan YME… Seperti biasa setiap sabtu, , EA’s Blog akan memberikan artikel Historical Bike yang semoga mampu menginspirasi kita semua yaa. . . Berdasarkan Request salah satu pengunjung, , Kali ini kita akan membahas tentang Honda CBX1000 atau lebih tenar dengan nama CBX 6 Silinder . . .

6 Silinder di Motor ? ?
Iya Brosist tak salah koq, Mau tau gimana detail motornya ? ? ?
Yuk kita bahas satu persatu…. Cekdiswanaut !

cbx2.jpeg

Honda CBX 6 Silinder ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1978 hingga discontinue pada tahun 1982. Motor ini didevelop kala kwartet pabrikan Jepang sedang berkompetisi untuk menciptakan Superbike yang memang benar-benar “Supernya Bike“. . . Kala itu Soichiro Honda sebagai penganggung jawab proyek CBX, memutuskan untuk memilih mesin Inline 6 Silinder 1047cc yang akan digunakan di CBX – dibanding pilihan lainnya yakni 4 silinder 1000cc atau 4 Silinder 1200cc. Soichiro sebenarnya tak asing lagi dengan mesin 6 silinder, sebelumnya Ia juga pernah membuat mahakarya yang jauh lebih dahsyat yakni Honda RC166 250cc 6 Silinder yang pernah mengantarkan Mike Hailwood menjadi juara Dunia kelas 250cc.cbx1.jpeg

Namun ternyata development si CBX ini bukanlah tanpa hambatan, yang paling membingungkan adalah bagaimana untuk menempatkan Mesin Inline 1047cc 6 Silinder yang lebarnya hampir 60 cm ini ke Frame CBX. Plus juga bagaimana caranya mengurangi bobot keseluruhan motor ini (soalnya mesinnya berat banget), tanpa harus mengorbankan kenyamanan & kepuasan pengendara (Biyuhh, Mantap pasti pusingnya). . .

cbxengl.jpeg

Akhirnya dengan memindahkan alternator ke bagian belakang crankshaft, memperlebar desain tangki BBM, meracik ulang knalpot & penempatan cylinder blok yang dibuat miring kedepan 30 derajat, membuat CBX akhirnya siap untuk diluncurkan! (Horeeee)

cbx8.jpeg

Lebih jauh tentang CBX, Motor ini dibekali Mesin Inline 1047cc 6 Silinder DOHC 24 Valve, Transmisi 5 Speed & Penyuplai BBM 6 Karburator Keihin VB28mm . . . Dengan rasio kompresi 9,3 : 1, , Power yang dimuntahkan CBX mencapai 105 HP dan mampu berakselerasi 402 m dalam waktu 11,6 detik dengan kecepatan maksimum 189 Km/h (118 Mph) . . . Dengan Real Top Speed CBX yang mencapai 216 Km/h (135mph), Tak heran saat itu CBX diklaim Honda adalah Motor Paling Cepat, Berteknologi Tinggi, Futuristik & paling powerfull di jamannya. . .

cbx5.jpeg

Di sisi Desain & Detail, , Honda menempatkan berbagai Pengatur Kelistrikan serta Pengapian dibalik/dibelakang Mesin besarnya untuk tetap mengurangi lebar CBX yang selalu jadi masalah utama. . . Rangka CBX menggunakan pola Diamond Frame khas Original CB yang dibuat dari pipa khusus bernama Chromoly Steel. Pada rangkanya sendiri terdapat 8 mounting ke mesin yakni 4 pada silinder head & 4 lainnya pada crankcase gearbox mesin, dan nggak ada tambahan sasis cradle nya!

cbx7.jpeg

Suspensi depan CBX menggunakan Teleskopik 37mm & Suspensi belakang menggunakan Double-Shockbreaker hingga Versi ketiga ditahun 1981 Shock belakang akhirnya diganti dengan Monoshock Pro-Link (Jangan dibilang jadul loh *karena emang jadul*, Di eranya si CBX ini boleh diadu dengan Superbike lainnya). . . Sementara di bagian pengereman, , CBX Mengusung Rem Double Cakram 276mm didepan dan Single Cakram 296mm dibelakang (Wuihh, , , Tahun 78 pasti spek Jossss tuh). . .

Nah bagi yang penasaran detailnya, , , Berikut spesifikasi Lengkap si CBX 6 Silinder ini :

Model : CBX1000
Tahun : 1978 – 1982

Mesin : 4-Tak, Parallel-Inline 6 Silinder, DOHC, 24 Valve, Pendingin Udara
Bore x Stroke : 64,5 x 53,4 mm
Kapasitas Silinder : 1047 cc
Rasio Kompresi : 9,3 : 1
Penyuplai BBM : 6 x Karburator Keihin VB28
Max Power : 105 HP @ 9000 Rpm
Max Torsi : 85 N.m @ 8000 Rpm

Transmisi : 5 Speed
Top Speed : 215 Km/h (135 mph)

Rangka : Diamond, Chrome Molybdenum Steel
Suspensi Depan : 37mm Teleskopik
Suspensi Belakang : (1978 – ’80) FVQ Dual Shockbreaker, (1981 – ’82) Pro-Link Monoshock
Rem Depan : Dual 276mm Disc
Rem Belakang : Single 296mm Disc
Ban Depan : Comstar 3.50 – 19
Ban Belakang : Comstar 4.25 – 19
Kapasitas Tangki Bensin : 20 Liter
Berat Kosong : 249 Kg

Last ….. Dengan segudang fitur ajib di Jamannya, , Plus dikerjakan & didevelop langsung oleh ” Sang Legend ” Soichiro Honda, Tentunya CBX 6 Silinder ini merupakan yang Terbaik dari Yang terbaik pada masa Kejayaannya. . . So, Tak berlebihan bila EA’s Blog memberi Tagline kepada si 24 Valve ini yaitu :

Honda CBX, A Masterpiece Bike From A Bike Masterpiece

cbx4.jpeg

Oke, , Sekian dulu yang bisa EA’s Blog share di artikel ini. . . Selanjutnya kita akan membahas artikel CBX 6 Silinder Turbocharger ya Brosist. . .

Silahkan berikan Pendapat, Masukkan atau Request Artikel Historical Bike di Kolom Komentar ya Brosist !

Always keep Updated with EA’s Blog. . .
Semoga Bermanfaat….

Special Historical Bike by EA’s Blog

30 comments

  1. Mantap artikelnya broo..btw masih pendingin udara yah? Apa g panas tuh mesin?? Ditunggu yg pake turbochargernya.. Hehe..

    • Thanks broo, , ,
      Kalo nggak salah di pic ada Oil-Cooler nya kangbroo, , , tapi ukurannya Kecil mirip di si Gendeng RC166 jadi nggak masuk spek resmi Honda. . .
      Okesipp sebentar lagi publish koq, , hhhiii 😀

    • Betul kangbroo, , Setujuu…
      Lahwong mesin paralel 6 silinder 1047cc dibuat cuma 58,5 cm lebarnya aja ane mumett bangett…
      Apalagi tahun 78 dulu ya ? ? Masterpiece bgt emang ni motor

  2. gilingan tuh motor… coba di hidupkan lagi dgn teknologi yg sekarang.. hahaha…. honda 6 silinder aja mampu bikin motor apalagi cuma yg 2 silinder,,, asal mau ajah gampang banget si cbr250r itu

    • Gilingan apaan ya kangbroo ? ? ? 😛

      Jelas dengan sangat mudah kangbroo, , RC213V aja bisa dibikin superior kaya gitu… Sayangnya Honda sekarang tegas sama prinsipnya, , Mungkin kata petinggi honda “Motor jalanan ya sesuai sama tujuan penggunaan standar aja, Motor balap sini gue bikinin perfect” …. Hhhheee

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....