Honda New Tiger FI / New CB250F, Seharusnya 2 Produk yang Berbeda

Setelah Kawasaki disinyalir akan segera merilis jagoan barunya di kelas Naked 250cc, Yukk, Mari kita bahas kompetitor terdekatnya yang sedang digodok untuk rilis tahun 2014 ini. Yaaakk Benar ! Honda CB250F a.k.a Next Tiger FI.
tiger revo.jpeg
Sudah waktunya si Macan Diupdate

Nah, Entah mengapa difikiran EA Blogs, Justru akan menjadi Blunder Besar jika Next Tiger PGM-FI adalah Sosok CB250F . Mengapa demikian ? Nah, Kita kembali ke sejarah mengapa Honda Tiger dicintai oleh banyak fans hingga Komunitasnya yang Solid dan Tetap Eksis hingga saat ini. Honda Tiger ditahun 2000-an menjadi idola Biker Indonesia karena desainnya yang Futuristik, Mesin 4-Tak yang Bandel & Irit Serta Harganya yang sesuai di Kantong Masyarakat Indonesia (Cek aja Harga dan Borosnya CBR150R, FXR150, TZM, RG-R,NSR pada saat itu). Nah kini dengan gonjang-ganjing dunia Blogsphere bahwa Honda Tiger akan segera direfresh dengan Mesin dan Kubikasi baru yakni 250cc, Tentunya membuat Pencinta Tiger semakin sumringah untuk menantikan pengganti Produk Legenda AHM ini. Tapi pernah ngebayangin gak, Jika New Tiger ternyata benar menggunakan sosok CB250F (Mesin CBR250R), Akan berapa harga banderolnya ?? Pasti diatas 33 Juta-an lah.
honda-cb500f.jpeg
Honda CB500F yang merupakan Base Design dari CB250F

Nah, Dengan demikian maka Sirna lah sudah Trademark nya Tiger sebagai Legenda Sport nya Orang Indonesia. Karena dengan harga demikian konsumennya akan menyasar ke segmen Orang Mampu alias Menengah ke atas (Sementara Mayoritas Penduduk RI berekonomi Menengah ke Bawah). Lantas Bagaimana dengan Konsumen ataupun Pencinta Honda Tiger yang memiliki ekonomi Menengah kebawah ? Tentunya mereka pasti akan melirik ke Segment Sport-Commuter 150cc yang lebih terjangkau, Antara NVL atau CB150SF (Tapi dengan banyaknya problem CB150SF, EA Blogs rasa konsumen akan memilih NVL). Nah, Otomatis pasar Sport AHM pun akan semakin Memble alias Tenggelam.
cb650f.jpeg
New CB650F, Desain Touring nan Mantap

Tetapi bagaimana apabila Next Tiger FI dan CB250F adalah 2 Produk berbeda yang saling menguatkan ? Tiger dengan Performa Responsif, Harga Terjangkau untuk Semua Kalangan (Terutama yang ingin naik kelas dari Daily-Sport, Bebek atau Skutik), Touring-Oriented, Tampilan Naked Macho nan Elegan & Nama Besar Tiger sang Legenda. Serta CB250F yang Powerfull dan Hi-Tech, Harga bersaing dengan Kompetitor, Daily-Naked-Sport Oriented, Tampilan Futuristik & Nama Besar Klan CBF Honda. Dijamin lawan langsung ketar ketir lihat Manuver AHM. 1 Jagoan Kompetitor langsung dilawan Duet Maut Naked Honda.
cb300f.jpeg
CB300F layak untuk dijadikan Acuan Update Honda Tiger

Ya balik ke awal, Ini hanyalah Opini dari seorang pemuda. EA Blogs tidak ingin Sang Legenda kembali tenggelam setelah direfresh. Biar bagaimanapun, Popularitas Tiger yang sudah melekat di hati Pencinta Sport tanah air janganlah dihilangkan hanya karena sebuah blunder saat persaingan panas dengan Kompetitor. Karena pada dasarnya AHM jelas membentuk karakter motor ini sebagai Motor Sport yang “Indonesian-Oriented”…..

Selanjutnya EA Blogs akan memberikan sedikit Design Next Tiger FI Versi 2 (Versi Diamond Steel Frame) hasil Corat-coretan pribadi.
Keep Update with EA Blogs ya, Terima kasih sudah berkunjung ke Blog Sederhana ini Brosist…

Dikirim menggunakan Wordmobi

14 comments

  1. terlalu rumit masalah update si tigi ini masbro..
    tapi saya setuju dngan kang EA, kalo sifat dasar tiger tetap dipertahankan,
    bagaimana membuat new tiger adalah tiger yg baru,
    bukan tiger yg lain… hehehe

    • Yupp mantepp bener kata2 nya kangbroo,,, Tiger FI adalah bagaimana membuat tiger baru yang kental ciri khas indonesia, Bukan Tiger yang berbeda…..
      Jempolll kang dari ane…

  2. Bukannya tiger dari turuban GL 100,GL PRO, GL MAX DAN GLS(TIGER) karakter mesin bandel dgn pendigin udara tanpa radiator…..mudah perawatan

Silahkan Berikan Komentar Brosist yaa ....